Hujan Deras Menghanyutkan Tujuh Pekerja
Dutanews, Kunming: Delapan pekerja yang sedang berada di dalam tempat penampungan tersapu air bah Jumat (15/6) kemarin, pascahujan deras mengguyur Provinsi Yunan, Cina, sejak Kamis silam. Akibatnya tujuh pekerja dilaporkan hilang, sementara seorang lainnya mengalami luka. Korban cedera saat ini telah dilarikan ke rumah sakit untuk mendapatkan perawatan.
Seperti dilansir laman Xinhua, baru-baru ini, kecelakaan tersebut terjadi di Kota Mingyin di wilayah otonomi Naxi Yulong sekitar jam delapan malam waktu setempat.
Air yang mengalir akibat hujan deras yang mengguyur pegunungan di wilayah tersebut, dilaporkan menyapu area di bawahnya, sehingga menghanyutkan delapan pekerja ke Sungai Jinsha. Namun, seorang di antaranya berhasil selamat dari insiden tersebut. Ia diselamatkan tim penolong.
Sumber : http://berita.liputan6.com/read/413102/hujan-deras-menghanyutkan-tujuh-pekerja
Posted by PURWADUTA MEDIA
on 10.01. Filed under
Internasional
.
You can follow any responses to this entry through the RSS 2.0.
Feel free to leave a response